Si kecil mungil ini adalah koleksi kelinci FG keempat kami yang langsung saya dapatkan sendiri ketika touring dikota lembang. Yah kalau untuk saat ini sih, kelinci ini masih kecil. Namun saya sangat cocok dengan postur dan tulangnya yang menurut saya pribadi cukup potensial. Sayangnya pada saat pertama kali saya berjumpa dengan si kecil Flemish Giant ini, dia masih kelihatan sedikit kurus Sehingga sampai pada saat ini, saya berusaha keras dengan menggunakan berbagai cara supaya bobotnya cepat bertambah sesuai dengan pertumbuhan normalnya.
Si kecil FG ini saya beri Nama Hachiko. Sosok mungil dan wajah lucunya mengingatkan saya dengan film jepang yang berjudul hachiko. Gak usah saya ceritakan filmnya sudah pasti kalian pernah nonton kan.. yah semoga saja nasibnya tidak berakhir tragis seperti dalam film,hehe..Amiin.
Walaupun si hachiko ini adalah koleksi ke-4 kami, saat ini untuk FG yang berada dikandang hanya ada 2 ekor saja termasuk hachiko. Hal ini karena koleki kami 2 ekor yang lain sudah mati. Mereka mati dalam perjalanan sih sebenarnya, yah itu semua karena saya belum begitu memahami kalau cuaca yang sangat panas akan sangat berdampak buruk pada kelinci jika melakukan perjalanan. Mereka sangat mudah sekali terkena stress dan dehidrasa jika kepanasan. So hati-hati ya jika kalian ingin mengajak kelinci anda dalam perjalanan terutama bagi yang melakukan perjalanan jauh.
Oke sekian saja ya! Doakan selalu supaya kelinci FG kami si Hachiko ini tetap bisa tumbuh sehat dan besar sehingga pada bulan maret nanti bisa saya turunkan dalam Kontes. Untuk kalian yang berminat dengan kelinci flemish Giant, saya minta kalian untuk bersabar dulu, karena FG dikandang kami masih dalam tahap merintis dan belum dianakkan. Oke gitu aja, Bye!
Author: ARDYA RABBITRY ( Peternak Kelinci Hias Kota Malang)
No comments:
Post a Comment